Purwakarta – CIMB Niaga kembali melaksanakan program literasi keuangan untuk pelajar sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan di bidang pendidikan. Kali ini, kegiatan tersebut diselenggarakan di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Nagri Kidul, Purwakarta, dengan melibatkan dua sekolah, yaitu SDN 1 Nagri Kidul dan SDN Ekologi Kahuripan Padjajaran. Kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman sejak dini mengenai pentingnya pengelolaan keuangan yang bijak.
Retri Lastiningrum, Community Development Specialist CIMB Niaga Pusat, menjelaskan bahwa program ini merupakan bagian dari inisiatif ‘Go to School’ yang telah dijalankan oleh CIMB Niaga sejak tahun 2011. “Purwakarta menjadi kota pertama yang kami pilih dalam pelaksanaan program ini. Kami berkomitmen untuk terus melaksanakan program ini secara berkelanjutan, agar manfaat literasi keuangan dapat dirasakan oleh anak-anak di berbagai daerah,” katanya.
Edukasi literasi keuangan bagi siswa SD sangat diperlukan, mengingat perkembangan dunia bisnis dan keuangan yang semakin pesat, termasuk di dunia digital. “Anak-anak kini sudah mulai aktif bertransaksi secara digital. Oleh karena itu, kami merasa penting untuk memberikan pemahaman tentang cara mengelola keuangan sejak dini, agar mereka tidak terjebak dalam praktik keuangan yang merugikan,” tambah Retri.
Setelah sukses di Purwakarta, CIMB Niaga berencana melanjutkan kegiatan serupa ke Bandung dengan pendekatan yang sedikit berbeda. “Di Purwakarta, kami datang langsung ke sekolah, sementara di Bandung nanti, kami akan mengundang anak-anak untuk mengunjungi cabang CIMB Niaga. Di sana, mereka akan mendapatkan pengalaman langsung tentang cara bertransaksi di bank, belajar menabung, mengenal peran customer service (CS), dan memahami penggunaan ATM,” jelasnya.
Tidak hanya memberikan teori, CIMB Niaga juga mengemas materi edukasi dalam bentuk permainan interaktif yang menyenangkan bagi siswa. “Kami sadar bahwa anak-anak SD mudah merasa bosan jika hanya diberi penjelasan teori di kelas. Karena itu, kami menyajikan edukasi ini dalam bentuk permainan yang menarik, termasuk penampilan seni budaya,” ujar Retri.
Yang menarik dari acara ini dan memukau para penonton adalah penampilan dari para siswa SDN Ekologi Kahuripan Padjajaran, yang terdiri dari anak-anak kelas 3 - 5. Mereka memperagakan atraksi pencak silat yang memukau, baik dengan tangan kosong maupun menggunakan senjata tradisional. Penampilan ini menjadi daya tarik utama acara dan berhasil mengundang perhatian penonton. Atraksi pencak silat dan seni ini merupakan bagian dari ekstrakurikuler yang diajarkan di SDN Ekologi Kahuripan Padjajaran, di bawah binaan Pak Dian, selaku guru dan pelatih dari perguruan Pencak Silat Lugay Kancana. Pencak silat menjadi program ekstrakurikuler wajib di sekolah ini, dan penampilan para siswa berhasil menunjukkan keahlian mereka dengan penuh semangat dan ketangkasan.
Ajeng Vinitria, Branch Manager CIMB Niaga Purwakarta, menambahkan bahwa kegiatan ini juga mengusung edukasi lingkungan sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan. “Sebagai bagian dari inisiatif peduli lingkungan, kami mewajibkan para siswa untuk membawa tumbler sendiri guna mengisi ulang air minumnya. Kami sengaja tidak menyediakan air kemasan plastik karena sampah plastik dapat merusak lingkungan. Kami ingin menanamkan kesadaran lingkungan kepada anak-anak sejak dini,” tambah Ajeng.
Berbagai kegiatan menarik dan lomba-lomba juga turut memeriahkan acara ini, yang diselenggarakan oleh panitia untuk menambah semangat dan keceriaan peserta. Kegiatan dan lomba yang diadakan diharapkan dapat menciptakan suasana yang menyenangkan bagi siswa, sekaligus memperkenalkan mereka pada konsep pengelolaan keuangan dengan cara yang menarik dan interaktif.
Dengan dilaksanakannya program ini, CIMB Niaga berharap dapat menciptakan generasi yang cerdas dalam mengelola keuangan sekaligus peduli terhadap lingkungan, serta mendukung keberlanjutan masa depan yang lebih baik.
Tentang CIMB Niaga
CIMB Niaga adalah salah satu bank terbesar di Indonesia yang menyediakan berbagai layanan keuangan untuk individu dan korporasi. Sebagai bagian dari grup CIMB, CIMB Niaga berkomitmen untuk memberikan solusi keuangan terbaik kepada nasabah, serta berperan aktif dalam mendukung perkembangan masyarakat melalui program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR).
Red:Sukapurwa News